Lompat ke isi utama

Berita

Ceritakan PSU PilGub Jambi dan Kalimantan Selatan 2021, Cak Masykur Ingatkat Pentingnya Pengawasan Data Pemilih

(Gresik, 10-11/06/2021) Dalam sambutan Rapat Evaluasi Pengawasan Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Semester Pertama 2021, Tanaga Ahli Bawaslu RI Maskuruddin Hafiz yang akrab dipanggil Cak Masykur, sampaikan catatan terkait Pemilihan Suara Ulang (PSU) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur di Provinsi Jambi dan  Kalimantan Selatan.

Diantara faktor Pemilihan Suara Ulang Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Provinsi Jambi pada 27 Mei 2021 dan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan selatan pada 09 Juni 2021 antara lain disebabkan data pemilih yang belum sinergis diantara stakeholder terkait ditingkat hulu, hal ini menjadi tantangan yang harus dibenahi.

Diakhir sambutan cak Masykur berbesan kepada 38 kordiv Pengawasasan se-jatim agar pengawasan DPB tidak Fokus pada angka saja namun juga melakukan pencermatan dan analisis sistem dan pelayanan lembaga terkait ditingkat hilir, karena hal tersebut menjadi penentu kualitas data.

Hadir Ulil Abshor, S.Pd.I  Kordiv Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu kota Mojokerto, termasuk terundang rakor dari 38 kordinator divisi pengawasan Bawaslu Kabupaten dan Kota se-Jatim yang diselenggarakan Bawaslu Provinsi Jawa Timur. (Abs/ Humas)

Ulil Abshor, Kordiv Pengawasan Bawaslu Kota Mojokerto Saat Mengikuti Rapat Evaluasi Pengawasan Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Semester Pertama 2021 di Gresik.
Tag
Berita