Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Se-Jatim Susun Buku Kajian Daerah Pemilihan Dalam Pemilu 2024

Mojokertokota.bawaslu.go.id – Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur bersama 38 Bawaslu Kabupaten/Kota se-Jatim melakukan rapat koordinasi persiapan penyusunan Buku Kajian Daerah Pemilihan Provinsi Jawa Timur  Dalam Pemilu Serentak tahun 2024, di kantor Bawaslu Tulungagung, Jum’at (06/01/2023).

Kegiatan dihadiri oleh ketua Bawaslu Provinsi Jawa Timur, A. Warits beserta 5 Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Timur yang lain. Turut Hadir dalam rapat, Ketua sekaligus Kordiv. SDMO dan Datin Bawaslu Kota Mojokerto, Ulil Abshor, M.Pd.

Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Timur, A. Warits dalam sambutannya menyampaikan bahwa hasil dari Buku Kajian nantinya sebagai bahan untuk analisis KPU dalam penataan dan Penetapan Daerah Pemilihan DPRD Kabupaten/Kota.

“Bawaslu jangan sampai hanya mengawasi yang melakukan teknis pekerjaan saja, namun juga harus dapat melakukan kajian dan analisis dalam setiap yang dikerjakan atau yang dihasilkan KPU, termasuk dalam hal kajian daerah pemilihan” ungkapnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa azas atau prinsip pembentukan dapil harus dapat diargumentasikan, “azas atau prinsip pembentukan dapil harus ada yang diargumentasikan sehingga menjadi alasan yang bisa diterima dan berpihak pada masyarakat” pungkas Warits.

Peserta Kegiatan Penyusunan Buku Kajian Daerah Pemilihan Dalam Pemilu 2024, bertempat di Kantor Bawaslu Tulungagung , Jumat (07/01/2023).
Tag
Berita